Sabtu, 16 April 2016

Membersihkan Sistem Linux dengan Script Sederhana LAGI!!

Yup!! Berkat Gist dari Github saya bisa update script tanpa perlu update di blog ini. Sama dengan script yang saya posting di sini, kali ini tentu lebih update dan ada kemungkinan terus saya update dan bakalan bukan lagi script sederhana :p Tentu jika anda kurang puas dengan script yang saya buat, anda bisa mengubah script tersebut sesuai dengan kebutuhan anda. Dan sekali lagi saya memberikan pertanyaan yang sama kembali. Apakah anda merasa sistem linux anda terasa lebih berat? Kernel yang bertumpuk setelah anda meng-upgrade kernel beberapa kali saat bootloader berjalan seperti gambar di samping? Atau free space pada sistem anda terasa lebih kecil dari seharusnya? Itu bertanda bahwa sistem anda masih menyimpan "sampah". Segera bersihkan sistem anda! Bagaimana caranya? Ini lah caranya!

Jumat, 01 April 2016

Karya Seni Hebat Menggunakan Aplikasi Open Source

Pada posting sebelumnya, saya menjabarkan aplikasi open source berdasarkan pengguna. Berbagai tools yang gratis tersebut dapat menghasilkan karya untuk pengguna profesional. Dengan aplikasi open source yang gratis dan kreatifitas seni anda bisa menciptakan karya yang membuat orang kagum. Aplikasi tersebut tidak hanya untuk Linux saja. Juga tersedia untuk Windows maupun OSX. Sehingga yang anda perlukan hanyalah mengeluarkan uang untuk membeli perangkat komputer dan hardware pendukung saja. Anda tidak perlu membayar jutaan rupiah untuk membeli lisensi aplikasi atau menggunakan aplikasi crack/bajakan yang belum tentu stabil atau bahkan bisa berisi malware. Di sini saya akan mencoba menginspirasi anda agar menggunakan aplikasi open source.